Sistem Pencatatan Pelanggaran Tata Tertib Siswa Sekolah Menengah Kejuruan Berbasis Web
Keywords:
Pelanggaran, Tata tertib, Siswa, Bimbingan konselingAbstract
Pada salah satu Sekolah Menengah Atas di Kabupaten Blitar, siswa/siswi yang melakukan pelanggaran tata tertib akan dicatat oleh guru BK ke dalam sebuah buku catatan pelanggaran siswa. Permasalahan yang sering terjadi saat akan melakukan pencatatan pelanggaran adalah seringnya siswa/siswi tidak membawa buku pelanggaran, dan juga pencatatan di sekolah belum terdokumentasi dengan baik. Sehingga sering terjadi kehilangan data atau kesulitan saat akan merekap data pelanggaran dan memberikan laporan kepada Kepala Sekolah. Tujuan dari penelitian ini adalah digitalisasi sistem untuk membantu guru dalam mencatat pelanggaran hingga membuat laporan rekapitulasi pelanggaran tata tertib siswa. Aplikasi yang dirancang juga dapat diakses oleh siswa untuk mempermudah dalam mengetahui jumlah poin pelanggaran yang sudah didapatkan. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan dengan pendekatan analisis kualitatif. Pengujian fungsionalitas sistem terhadap aplikasi pencatatan pelanggaran tata tertib siswa dilakukan menggunakan blackbox testing. Hasil pengujian menunjukkan bahwa sistem yang dibuat dapat berfungsi dengan baik dan telah sesuai dengan hasil yang diharapkan.