Seminar Nasional Sistem Informasi (SENASIF) Fakultas Teknologi Informasi Universitas Merdeka Malang
Pemantauan Persediaan Bahan Baku Percetakan Menggunakan Metode Min-Max Stock di Excel Printing
PDF

Keywords

Inventory
Min-max Stock
VBA

How to Cite

Nurdewanto, B., & Ramadhana, P. (2022). Pemantauan Persediaan Bahan Baku Percetakan Menggunakan Metode Min-Max Stock di Excel Printing. Seminar Nasional Sistem Informasi (SENASIF), 6(1), 3697 - 3704. Retrieved from https://jurnalfti.unmer.ac.id/index.php/senasif/article/view/452

Abstract

Persediaan barang merupakan aset penting dalam suatu bisnis. Pemantauan persediaan barang merupakan hal yang sangat penting bagi suatu perusahaan. Dengan memantau jumlah persediaan barang pengusaha dapat mengendalikan jumlah pesanan barang, sehingga tidak hanya dapat mengurangi nilai kerugian yang diakibatkan oleh tidak lakunya barang yang ditawarkan, namun juga bisa memaksimalkan keuntungan dengan cara menyediakan barang sesuai dengan permintaan pasar. Excel Printing merupakan salah satu usaha yang bergerak dalam bidang percetakan, yang menerima permintaan percetakan dari pasar, dengan system persediaan barang harus siap sedia setiap saat apabila ada pesanan masuk, namun apabila persediaan barang terlalu berlebihan justru akan mengakibatkan kerugian. Metode Min-Max Stock dapat digunakan untuk melakukan pengendalian persediaan dengan penghitungan Safety Stock, Minimal Stock, dan Maximal Stock berdasarkan pada data penjualan periode sebelumnya. Aplikasi berbasis Microsoft Excel menggunakan Macro atau juga sering disebut Visual Basic for Application (VBA) dapat mengakomodasi fungsi pemantauan bahan baku. Dengan mengkombinasikan aplikasi VBA Microsoft Excel dengan perhitungan menggunakan metode Min-Max Stock, akan mempermudah untuk melakukan pengendalian dan pemantauan bahan baku percetakan.

PDF