DESAIN SISTEM INFORMASI ADMINISTRASI PAUD MENUJU AKREDITASI BERBASIS DESKTOP

Authors

Keywords:

Sistem Informasi Administrasi, PAUD, Akreditasi, Desktop

Abstract

Syarat lembaga terakreditasi adalah PAUD harus memenuhi delapan standar. Standar pengelolaan bertujuan untuk penyelenggaraan lembaga pendidikan anak usia dini yang efektif dan efisien. Dalam proses memenuhi delapan standar tersebut PAUD Santa Elisabeth Tual mengalami kendala pada standar ini yakni pengelolaan administrasi yang masih dilakukan secara manual dengan ditulis pada buku administrasi. Hal ini menyebabkan data bertumpuk sehingga informasi menjadi tidak akurat dan membutuhkan waktu yang lama untuk membuat laporan. Tujuan penelitian ini menghasilkan aplikasi berbasis desktop yang dapat membantu pengelolaan administrasi PAUD Santa Elisabeth Tual menjadi lebih efektif dan efisien yang merupakan salah satu standar menuju akreditasi. Penelitian ini menerapkan model prototype sebagai metode pengembangan sistem. Model prototype mempermudah proses pengembangan sistem dalam penelitian ini dimana proses pembuatan perangkat lunak dilakukan secara cepat tetapi bertahap sehingga pengguna dapat berperan aktif dan ikut serta dalam mengevaluasi perangkat lunak. Digunakan Visual Basic untuk membangun aplikasi berbasis desktop yang berjalan pada platform windows dan dikombinasikan dengan MySQL sebagai penyimpanan database. Hasil penelitian ini adalah aplikasi sistem informasi administrasi PAUD untuk melakukan pengelolaan data siswa, kelompok belajar, data pendidik, pembayaran SPP, tabungan siswa dan laporan–laporan.

Downloads

Published

2019-09-21