PEMBELAJARAN BAHASA INGGRIS MELALUI MEDIA GAME PADA PANTI ASUHAN AL MAUN DI DESA NGAJUM

Authors

Keywords:

Pembelajaran Bahasa Inggris, Efektif, Kreatif, dan Menyenangkan

Abstract

Pembelajaran bahasa Inggris pada anak menggunakan media game merupakan salah satu metode pembelajaran bahasa yang efektif. Tujuan dari pembelajaran bahasa inggris melalui media game antara lain : 1. Meningkatkan antusias siswa dalam belajar bahasa Inggris 2. Meningkatkan kemampuan dasar bahasa Inggris siswa melalui pembelajaran yang efektif, kreatif, dan menyenangkan. Metode ini mengutamakan pengucapan yang dilatih oleh guru/pendidik dengan menekankan pada keterampilan menyimak, mendengarkan, dan berbicara. Sampel pada pengabdian kepada masyarakat sebanyak 17 siswa terdiri dari anak berumur antara 7 tahun sampai 13 tahun. Untuk mencapai tujuan ini ada beberapa komponen yang harus dipenuhi yaitu perbendaharaan kata, pengucapan, grammar dan kalimat sederhana. Media game digunakan sebagai fasilitas komunikasi bahasa inggris antara pengajar dan siswa. Hasil dari pengabdian kepada masyarakat adalah 1. Kemampuan siswa dalam belajar bahasa Inggris meningkatkan karena cara penyampaiannya menggunakan game 2. Kemampuan dasar khususnya pada kosa kata bahasa Inggris siswa semakin banyak melalui pembelajaran yang efektif, kreatif, dan menyenangkan.

Downloads

Published

2019-09-21